SELAMAT HARI TANI 2019

0
15
views

Selamat Hari Tani Nasional 2019, Sahabat Pertanianku. Tahukah Anda bahwa setiap 24 September diperingati sebagai Hari Tani Nasional? Yuk, berterima kasih pada petani-petani Indonesia yang telah menyediakan hasil pertanian terbaik untuk dikonsumsi dengan #TerimaKasihPetaniIndonesia.

 

Indonesia merupakan negara agraris dengan sektor pertanian yang menjadi unggulan. Tak heran bila presiden pertama RI sudah mencanangkan aturan terkait dengan pertanian dan disahkan tepat pada 59 tahun silam, yakni Undang-undang Nomor 5 Tahun 1960 tentang Peraturan Dasar Pokok-Pokok Agraria atau lebih dikenal sebagai UUPA.

Seiring meningkatnya laju dan jumlah penduduk, kebutuhan akan pangan pun terus meningkat. Indonesia sebagai salah satu lumbung pangan dunia menunjukkan eksistensinya dengan turut serta dalam perdagangan internasional. Bukan berita baru bila terdengar komoditas pertanian Indonesia menembus pasar global.

 

Beberapa jenis komoditas pertanian Indonesia yang banyak dilirik adalah kacang hijaukaret, sawit, kopi, kakaoumbi porang, hingga buah-buahan seperti nanas dan semangka. Masih banyak lagi jenis hasil pertanian yang banyak diminati konsumen global, mulai dari Timor Leste hingga negara-negara Uni Eropa.

Tak hanya pada sektor hasil pertanian kualitas ekspor, Indonesia juga memiliki banyak metode pertanian modern untuk memaksimalkan hasil pertanian. Petani-petani kini tak hanya mengandalkan lahan dan alat pertanian tradisional, namun mulai merambah ke alat-alat modern. Dukungan pemerintah sangat dibutuhkan untuk menyokong industri pertanian di sektor ini.

Semakin meningkatnya permintaan, para petani Indonesia tak kehilangan akal. Beragam cara digunakan untuk meningkatkan kebutuhan. Oleh sebab itu, sudah sepatutnya kita berterima kasih kepada para pahlawan yang luput dari pengelihatan.

Petani Indonesia mampu bersaing di pasar dunia, dengan dukungan dari pemerintah dan kita semua. Mari terus kembangkan potensi dan bangga dengan produk lokal yang diproduksi petani kita sendiri.

 

 

 

 

 

 

 

 

SUMBER (pertanianku.com)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here