Sekda Mesuji : “One Village One Product”

Kerupuk dan Somay dari Biji Karet (Klatak)
Kerupuk dan Somay dari Bahan Biji Karet (Klatak)

Suatu daerah dapat memiliki produk yang dapat di kembangkan sehingga menambah nilai produk tersebut dan dapat menjadi ikon suatu daerah. Produk tersebut dapat berasal dari sektor pertanian atau agrikultur yang mungkin memiliki keunikan ataupun keunggulan dan dengan keunggulannya dapat memberikan kontribusi pendapatan cukup besar bagi daerah karena produknya masuk di pasar nasional/pasar internasional.

Umumnya di Indonesia yang menghasilkan adalah UKM yang konsisten menjalin kerjasama dengan perusahaan-perusahaan BUMN (Badan Usaha Milik Negara) dan terus mendapat bimbingan serta bantuan dari  pemerintah. Hal ini berkaitan dengan produk yang dihasilkan mewakili identitas daerah bahkan negara.  Dimana produk – produknya mencerminkan keunikan suatu daerah atau desa.

Sekretaris Daerah Kabupaten Mesuji, Ir. Rizal Fauzy menuturkan “Penyuluh harus menginventarisir produk – produk di desa yang mungkin dapat di kelola dan di kembangkan untuk menjadi unggul

sehingga dengan keunggulannya tersebut dapat berkontribusi pada pendapatan dan lebih jauh dapat menjadi ikon di Mesuji ”.

Kepada Penyuluh Ir. Rizal Fauzy mengemukakan Konsep “One Village One Product” yang bermakna “Satu Desa, Satu Produk” dan memberi contoh suatu produk pertanian seperti buah naga yang dahulu belum di kenal banyak di Lampung sehingga pada suatu ketika setelah petani di suatu daerah di Lampung sukses membudidayakan buah naga, maka saat ini ramai orang yang membudidayakan tanaman tersebut dan buah naga kini sudah terpajang di Mall & pusat perbelanjaan terkenal di Lampung.

Pengarahan dari Sekda Mesuji tersebut di kemukakan menyikapi di kenalkannya produk dari bahan Biji Karet (Klatak) berupa 2 jenis Kerupuk klatak dan Somay hasil kerajinan KWT Mawar Desa Adiluhur pada acara Rapat Koordinasi dan Penandatangan Fakta Integritas (24/03/2016) di Aula BP3K Kec. Tanjung Raya. KWT Mawar merupakan Binaan PPL Ika Rahmawati, SP. dan berada di wilayah kerja BP3K Kecamatan Panca Jaya.

Pada acara tersebut Sekda Mesuji sempat mencicipi kerupuk balado dan somay tersebut serta akan memerintahkan satker terkait seperti Dinas Kesehatan, Diskoperindag untuk melakukan pembinaan lanjutan seperti pengujian bahan pangan di laboratorium dan pembinaan pengemasan agar meningkatkan kualitas produk tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *