(Mesuji, 21 Agustus 2013)- Keberhasilan pembangunan pertanian bukan hanya ditentukan oleh kondisi sumberdaya pertanian, tetapi juga ditentukan oleh peran penyuluh pertanian yang sangat strategis dan kualitas sumberdaya manusia yang mendukung, yaitu SDM yang menguasai serta mampu memanfaatkan dan mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam pengelolaan sumberdaya pertanian secara berkenlanjutan dalam mencapai Empat sukses pembangunan pertanian sebagaimana yang telah dicanangkan oleh menteri pertanian.
Untuk meningkatkan peran penyuluhan pertanian dalam pembangunan pertanian, perlu adanya sinergisitas dan penyamaan persepsi terhadap kegiatan-kegiatan penyuluhan di Kabupaten Mesuji, terutama berkaitan dengan peningkatan kapasitas tenaga penyuluh.
Kegiatan temu teknis penyuluh dibuka langsung oleh Kepala Badan Pelaksana Penyuluhan Pertanian Perikanan dan Kehutanan (BP4K) Kab. Mesuji Bapak Jaya, S.P., MM. yang dihadiri oleh Para Kepala Bidang, Staf KJF , Para Kepala BP3K, PPL dan THL TBPP se-Kab. Mesuji.
Pada kesempatan tersebut, diadakan penyerahan penghargaan kepada para Penyuluh PNS berprestasi, THL TBPP berprestasi, BP3K Berprestasi, Petani Berprestasi dan Gapoktan berprestasi. Bapak Jaya Menjelaskan dengan pemberian penghargaan ini diharapkan dapat terus meningkat semangat kerja dan profesionalisme kerja sesuai tupoksi masing-masing. Selain itu, diadakan juga sosialisasi tentang Peraturan Bupati Mesuji No. 35 Tahun 2013 tentang Penumbuhan Kelembagaan Tani Pelaku Utama.
Kehadiran Peraturan Bupati Mesuji No. 35 Tahun 2013 ini diharapkan menjadi landasan hukum yang jelas tentang pengaturan penumbuhan kelembagaan pelaku utama. Ungkap Bapak Jupri sekretaris BP4K Kab. Mesuji.