Kunjungan Kerja Anggota DPD RI Ke Dinas Pertanian Kabupaten Mesuji

0
12
views

Wiralaga Mulya (24/10/2022), Anggota DPD RI Ir. Abdul Hakim, MM melaksanakan kunjungan kerja ke Dinas Pertanian Kabupaten Mesuji. Kunjungan diterima oleh Sekretaris Dinas Pertanian Kabupaten Mesuji.

Kunjungan kerja ini dalam rangka menyerap aspirasi masyarakat terutama terkait Kartu Petani Berjaya (KPB) dan Kredit Usaha Rakyat (KUR).

Ir. Abdul Hakim memaparkan KPB ini merupakan program Pemerintah Provinsi Lampung yang menghubungkan semua kepentingan pertanian dengan tujuan mencapai kesejahteraan petani dan semua pihak yang terlibat dalam proses pertanian secara bersama-sama.

Kartu Petani Berjaya menggunakan media aplikasi yang mendukung aktivitas pertanian digital seperti transaksi pembelian, penjualan, serta pengajuan pembiayaan ke lembaga keuangan secara digital.

KPB selain sebagai media alokasi pupuk subsidi, juga menjadi alat bagi Pihak Perbankan dalam penyaluran kredit usaha rakyat (KUR) tani untuk mendukung pencapaian program pemulihan ekonomi nasional dari dampak pandemi.

“Namun demikian, kami ingin mengetahui permasalahan KPB ini dengan lebih detail mengingat rendahnya realisasi penggunaan KPB di Kabupaten Mesuji” ujar Abdul Hakim.

“Mudah-mudahan kita bersama-sama stakeholder terkait dapat meramu pemecahan masalah yang dihadapi selama ini sehingga program KPB ini dapat dirasakan dan dinikmati manfaatnya oleh para petani mesuji”, tambahnya.

Hadir dalam kunjungan ini pejabat administrator Dinas Pertanian Kabupaten Mesuji, Perwakilan BNI dan BRI Mesuji, Pengurus KTNA Kabupaten Mesuji dan Jabatan Fungsional Dinas Pertanian Kabupaten Mesuji.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here