Redistribusi Sapi Aset

(03/10/2022), Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas Pertanian Kabupaten Mesuji, Ir. Joni Hendri, MM didampingi pejabat fungsional peternakan menyerahkan 3 ekor ternak sapi redistribusi di Desa Adi Luhur Kecamatan Panca Jaya.

“Sampai november ini, sudah ada 10 ekor ternak sapi redistribusi yang diserahkan ke petani penggaduh lainnya untuk dikelola dan dikembangkan’’ ujar Joni.

“Sementara diakhir tahun kami sudah mendata ada 11 ekor ternak yang akan diredistribusikan yang berasal dari kecamatan panca jaya dan tanjung raya”, tambah Joni.

Joni Hendri berharap ada komitmen bersama dalam menjalankan program pemerintah ini. Ternak sapi ini harus dikelola dengan baik oleh para petani penggaduh sehingga jumlah populasi ternak bertambah dan kesejahteraan petani meningkat.

“Pemerintah sifatnya hanya memfasilitasi, pengelolaan ternak sepenuhnya diserahkan kepada masyarakat sehingga komitmen bersama mutlak diperlukan dalam kegiatan pengembangan ternak sapi ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *